Manajemen console Configure Your Server dan Manage Your Server saat ini sudah terganti Server Manager di Windows Server 2008 R2, tujuannya adalah untuk mempermudah administrator dalam mengelola server berbasis Windows Server 2008 R2. Pada server manager ini kita bisa mengatur role dan feature yang akan dipasang pada server.
Role sebenernya adalah S/W yang diinstall dan dikonfigurasi pada server untuk menjalankan fungsi tertentu sesuai dengan kebutuhan yang spesifik, misalnya role sebagai DHCP, DNS, Application Server dll. Untuk lebih lengkapnya silahkan liat capture dibawah ini.
Role Services sendiri sebenarnya merupakan S/W supporting dan additional suatu role. Seperti misalnya DNS yang kita tahu, tidak ada atau mempunyai role services karena hanya mempunyai satu fungsi sedangkan untuk Remote Desktop Services mempunya beberapa role services yang bisa ditambahkan atau dikurangi sesuai kebutuhan.
Apa itu ?
S/W yang bukan merupakan bagian langsung dari sebuah sebuah role, tapi dapat menjadi pendukung satu atau beberapa role. Misal Failover Clustering dapat digunakan untuk mendukung role File Services dan DHCP.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar